RPP Daring 1 Lembar Bahasa Indonesia Kelas XI SMA / MA

Lingkup Dunia Penddidikan : Mata pelajaran Bahasa Indonesia dimaksudkan untuk membina dan mengembangkan kepercayaan  diri  siswa sebagai  komunikator,  pemikir  (termasuk  pemikir imajinatif), dan menjadi warga negara Indonesia yang melek literasi dan informasi. Pembelajaran Bahasa Indonesia bertujuan membina dan mengembangkan pengetahuan, keterampilan, dan sikap berkomunikasi yang diperlukan siswa dalam menempuh pendidikan, hidup di lingkungan sosial, dan berkecakapan di dunia kerja.  Kurikulum 2013 mata pelajaran Bahasa Indonesia secara umum bertujuan agar siswa mampu  mendengarkan, membaca,  memirsa (viewing),  berbicara,  dan  menulis. Kompetensi  dasar  dikembangkan  berdasarkan  tiga hal  lingkup  materi  yang  saling berhubungan  dan  saling mendukung pengembangan  kompetensi  pengetahuan kebahasaan  dan  kompetensi  keterampilan  berbahasa (mendengarkan,  membaca, memirsa,  berbicara,  dan  menulis)  siswa.  Kompetensi  sikap  secara terpadu dikembangkan  melalui kompetensi  pengetahuan  kebahasaan  dan kompetensi keterampilan  berbahasa. Ketiga hal  lingkup  materi  tersebut  adalah  bahasa (pengetahuan  tentang Bahasa Indonesia);  sastra  (pemahaman,  apresiasi,  tanggapan, analisis,  dan  penciptaan karya sastra);  dan  literasi  (perluasan  kompetensi  berbahasa Indonesia  dalam  berbagai  tujuan  khususnya  yang berkaitan  dengan  membaca dan menulis). Kumpulan RPP ini disusun dengan format  dan  penyajian/penyusunan  yang sederhana dan mudah dipahami sehingga dapat dikembangkan, dikreasikan, dimodifikasikan  oleh para guru.  Penyederhanaan  format  RPP ini diharapkan agar para guru tidak lagi disibukkan dengan pekerjaan administratif dan lebih fokus pada pembelajaran peserta didik. Akan tetapi perlu diingat, kumpulan RPP di sini bukanlah RPP  yang paling baku, paling baik atau paling benar, melainkan hanya sebagai contoh dan pengembangannya kembali diserahkan kepada guru masing-masing.
REVIEW RPP DARING BAHASA INDONESIA 
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN  TAHUN PELAJARAN 2020/2021 


A. TUJUAN PEMBELAJARAN
Melalui pendekatan saintifik dengan menggunakan model pembelajaran project based learning, peserta didik dapat mengidentifikasi informasi (pengetahuan dan urutan kejadian) dalam teks ekplanasi lisan dan tulis serta terampil mengkonstruksi informasi (pengetahuan dan urutan kejadian) dalam teks eksplanasi secara lisan dan tulis dengan kreatif selama proses pembelajaran dan percaya diri,  serta pantang menyerah

B. LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN
Kegiatan Pendahuluan Melalui media WA Grup kelas

  1. Guru menyapa peserta didik dengan ucapan salam 
  2. Guru mengajak peserta didik untuk berdoa bersama sebelum mengawali kegiatan pembelajaran 
  3. Peserta didik merespons pertanyaan dari guru berhubungan dengan pembelajaran sebelumnya
  4. Peserta didik menyimak informasi dari guru tentang kompetensi dan tujuan pembelajaran yang akan dicapai dan manfaatnya dalam kehidupan sehari-hari
  5. Peserta didik merespons secara aktif informasi tentang hal-hal yang akan dipelajari termasuk metode dan media, langkah pembelajaran, dan penilaian pembelajaran 

Kegiatan Inti

  1. Peserta didik menyimak sebuah contoh teks eksplanasi fenomena alam dan fenomena sosial.
  2. Guru menampilkan kembali power point mengenai penjelasan teks eksplanasi.
  3. Peserta didik mengindetifikasi informasi yang ada dalam contoh teks tersebut.
  4. Guru memberikan apresiasi sebagai umpan balik.
  5. Guru memberikan beberapa pertanyaan tentang hal-hal yang berhubungan urutan kejadian dari masing � masing teks.  
  • Peristiwa apa yang dibahas pada kedua teks tersebut?
  • Bagaimana struktur (pembuka, isi, penutup) teks tersebut?
  • Sebutkan konjungsinya!
  • Sebutkan kata keterangan waktunya!
  • Sebutkan kalimat � kalimat yang berisi data dan fakta!
      6. Peserta didik mengemukakan pendapatnya, dan guru mengapresiasi
      7. Guru memberikan tantangan secara mandiri kepada peserta didik untuk menceritakan sejarah
          dirinya sendiri sesuai dengan struktur dan kaidah kebahasaan dan  diserahkan sebagai lampiran
         ke e-mail guru.  
Kegiatan Penutup
  1. Peserta didik menyimpulkan materi yang telah dipelajari .
  2. Guru bersama peserta didik melakukan refleksi tentang kegiatan pembelajaran dengan memberikan pertanyaan seperti berikut :  a. Bagaimana kesan pembelajaran hari ini? b. Apa manfaat pembelajaran hari ini?
  3. Guru memberikan apresiasi kepada peserta didik yang aktif dan memberi motivasi untuk yang lainnya.
  4. Guru memberikan penguatan  kepada peserta didik untuk tetap semangat dan mengikuti pembelajaran.
  5. Guru mengajak peserta didik berdoa untuk mengakhiri kegiatan pembelajaran.
  6. Guru menutup kegiatan pembelajaran dengan mengucapkan salam  
 
C.  PENILAIAN HASIL PEMBELAJARAN 
  1. Pengetahuan :  Refleksi atas pengetahuan yang diperoleh berupa lembar penilain dapat dilihat di email grup sekolah (microsoft teams) 
  2. Keterampilan  Bukti hasil penugasan mandiri berupa lampiran email yang memuat produk karya peserta didik berupa, teks/ video/ mind mapping/ poster. Produk berupa karya peserta didik dinilai berdasarkan kriteria berikut ini: a. Isi menarik dan mengandung keteladanan bagi pembaca (skor 0 - 20) b. Struktur teks eksplanasi (skor 0 - 30) � teks terdiri dari pembuka beberapa peristiwa, penutup c. Kebahasaan (skor 0 - 50) terbagi atas, � Terdapat konjungsi temporal, kausalitas ( 0 - 10) � Terdapat kata keterangan waktu (0 - 10) � Terdapat kalimat penguat yang berisi data dan fakta (0 - 10) � Kebahasaan sesuai dengan PUEBI (0 - 20)    Jumlah nilai maksimal 100
  3. Sikap Keaktifan partisipasi peserta didik pada saat tanya jawab dan saat mengerjakan kuis online pada tautan 
  4. Remedial   Dilakukan sebanyak dua kali dan apabila setelah dua kali tes remedial belum mencapai ketuntasan, maka remedial dilakukan dalam bentuk tugas tanpa tes tertulis. 
  5. Pengayaan      Peserta didik yang mencapai nilai >KKM diberikan pengetahuan tambahan dalam cakupan KD atau menjadi tutor bagi peserta didik yang belum mencapai KKM.
Baiklah bapak ibu itulah review RENCANA PROSES PEMBELAJARAN KELAS XI  
semoga bermanfaat ......(untuk dowload file silahkan klik tulisan warna biru)