Apa Keputusan LIB Terkait Jadwal Persib Vs Arema

GARUTSELATAN.INFO- Operator kompetisi Liga 1 2019, PT Liga Indonesia Baru (LIB) belum membuat keputusan terkait nasib laga Persib Bandung melawan Arema FC.
Dari jadwal semula, duel klasik pekan ke-21 yang seharusnya berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat pada 28 September 2019,
Terpaksa dibatalkan lantaran adanya penolakan izin pertandingan

LIB Operator liga 1 belum memutuskan terkait jadwal Persib vs Arema

Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Barat meminta pertandingan agar berlangsung di tempat netral. Menanggapi permohonan tersebut, PT LIB belum mengambil keputusan.
“Selanjutnya LIB akan dibuka penjadwalan ulang setelah melakukan koordinasi dengan semua pihak terkait termasuk klub,”
Bunyi surat yang bertanda tangan direktur PT LIB, Dirk Soplanit.

Disisi lain, pihak operator kompetisi juga perlu memantau situasi politik yang masih memanas akhir-akhir ini.
Karena itu lah, Manajer Kompetisi LIB, Asep Saputra, menegaskan pihaknya masih harus mengkaji perihal pengalihan jadwal Persib kontra Arema FC.

Hal itu guna mengantisipasi adanya kericuhan dari sisi suporter.
Sehingga memerlukan petugas keamanan ekstra yang kini masih fokus merampungkan tugas di area rawan aksi demonstrasi.

“Memang kami terus memantau yang terjadi (soal demo).
Selang satu jam saja bisa berubah, dan akhirnya terjadi seperti pertandingan Persib vs Arema, ”ungkap Manajer Kompetisi LIB, Asep Saputra.

“Tapi yang pasti kami akan jadwal ulang. Belum tahu keputusannya kapan saja. Sebab, kami masih harus periksa dulu, ”pungkas Asep, melansir dari situs Viking Persib.


bandungfootball.com  


Related Search:


  • #PersibDay
  • #AremaDay
  • #JadwalPersibVsArema
  • #KabarLiga1Shope